oleh

Minyak Jelantah Jadi Emas! Pertamina Ubah Limbah Jadi Bahan Bakar Ramah Lingkungan

Jakarta, Detaksatu.com : Program Green Movement UCO yang digagas Pertamina Patra Niaga berhasil mengumpulkan 1.162 liter minyak jelantah hanya dalam waktu singkat. Inisiatif ini membuktikan bahwa masyarakat semakin peduli terhadap lingkungan dan siap berkontribusi dalam menciptakan energi bersih.

Minyak jelantah yang terkumpul tidak hanya mengurangi limbah rumah tangga, namun juga akan diolah menjadi biofuel seperti HVO dan SAF. Hal ini sejalan dengan komitmen Pertamina untuk menerapkan prinsip ekonomi sirkular dan mengurangi ketergantungan pada bahan bakar fosil.

“Kami sangat mengapresiasi antusiasme masyarakat dalam program ini,” ujar Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga, Heppy Wulansari melalui press rilis yang diterima redaksi detaksatu.com, Selasa (14/01/2025).

“Keberhasilan ini mendorong kami untuk terus mengembangkan program Green Movement UCO dan memperluas jaringan pengumpulan minyak jelantah di seluruh Indonesia,” tambahnya.

Sebagai bentuk apresiasi, Pertamina memberikan reward berupa saldo e-wallet dan poin MyPertamina bagi masyarakat yang berpartisipasi. Semakin banyak minyak jelantah yang dikumpulkan, semakin besar pula reward yang akan didapatkan.

Info terkait Program Green Movement UCO dan lokasi UCollect Box terdekat dapat dilihat melalui aplikasi MyPertamina, website https://mypertamina.id/ucollect-green-movement, media sosial @mypertamina atau dapat menghubungi Pertamina Call Center (PCC) 135.

Lap : Vie

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *