Pekanbaru, Detaksatu.com : Keamanan lingkungan di wilayah Universitas merupakan peran serta dari security (satpam) dalam menjaga keamanan, baik luar dan dalam lokasi Universitas itu sendiri.
Mengingat hal tersebut Babinsa Kelurahan Umban Sari Serka Afrial Koramil 01 Rumbai melaksanakan giat Komunikasi sosial (Komsos) dengan security Universitas Lancang Kuning (Unilak) membahas tentang permasalahan kamtibmas kampus dan sampah di lingkungan Universitas, Kelurahan Umban Sari, Kecamatan Rumbai, Pekanbaru.
Serka Afrial memberikan sosialisasi atau himbauan kepada security agar tetap memberikan himbauan kepada mahasiswa ataupun tamu yang berkunjung ke Universitas untuk tetap menjaga Kamtibmas, Rabu (03/04/2024)
“Apabila melihat kejadian yang tidak wajar atau mencurigakan segera untuk menghubungi Babinsa atau aparat setempat,” ujarnya
Danramil 01 Rumbai Mayor Inf Suhartono menyampaikan bahwa Komsos tersebut merupakan wujud TNI.
“Dengan kehadiran Babinsa diharapkan masyarakat dapat merasa lebih aman dan nyaman dalam beraktifitas, gandeng masyarakat untuk berperan aktif menjaga kamtibmas tetap kondusif,” ucap Danramil.
Komentar