Pekanbaru, Detaksatu.com : Komunikasi sosial (Komsos) terus dilaksanakan oleh jajaran Tentara Nasional Indonesia (TNI) di tingkat Komando Rayon Militer (Koramil). Serda Ashar, Babinsa Koramil 01 Rumbai, melaksanakan Komsos di wilayah binaannya di Jalan Barito Sari RT 01 RW 10, Kelurahan Umban Sari, Kecamatan Rumbai, Kota Pekanbaru.
Serda Ashar tampak bersinergi dan berkolaborasi dengan Ketua RT 01 RW 10 serta Ketua Pemuda (Komduk) Kecamatan Rumbai.
Adapun kegiatan Komsos membahas isu-isu di kalangan generasi muda. Serda Ashar bersama para perangkat desa dan pemuda aktif mengajak serta menghimbau seluruh warga binaan agar tidak menggunakan Narkoba dan sejenisnya. Selain itu, peringatan keras juga disampaikan terkait bahaya dan dampak negatif dari bermain judi online yang kian marak.
Menurut Danramil 01 Rumbai, Mayor Inf Suhartono, kegiatan Komsos seperti yang dilakukan Serda Ashar ini merupakan instruksi dan prioritas.
“Kegiatan Komsos ini adalah bagian tak terpisahkan dari tugas Babinsa untuk membangun komunikasi dua arah yang efektif dengan masyarakat. Tujuannya jelas, yakni menciptakan lingkungan yang aman, tertib, dan bebas dari ancaman sosial seperti penyalahgunaan narkoba dan perjudian,” ujar Mayor Inf Suhartono, Sabtu (22/11/2025).
Sinergi antara Babinsa, Ketua RT, dan Ketua Pemuda ini diharapkan dapat memperkuat benteng pertahanan sosial di tingkat komunitas.







Komentar