oleh

Tetap Menjaga Silaturahmi Babinsa Koramil 04/Pasir Penyu Laksanakan Komsos Bersama Warga

Inhu, Detaksatu – Mencegah kenakalan remaja di kalangan masyarakat, Babinsa Koramil 04/Pasir Penyu Kodim 0302)Inhu Serda Jahara Simamora melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan Warga, di Kelurahan Sekar Mawar Kecamatan Pasir Penyu Kabupaten Inhu. Minggu (5 Mei 2024).

Dengan seringnya Babinsa melaksanakan Komunikasi sosial di wilayah diharapkan akan mendapatkan simpati dari masyarakat dan akan mempererat tali silaturahmi. Serta dapat sebagai ajang untuk bertukar informasi, dimana hal tersebut sangat membantu dalam pelaksanaan tugas Babinsa diwilayah binaannya.

Kegiatan Komsos yang dilakukan Babinsa ini guna mengetahui perkembangan dan permasalahan yang terjadi di wilayah binaannya. Seperti halnya yang dilakukan oleh Serda Simamora yang melaksanakan Komsos bersama Warga dalam kesempatan tersebut Babinsa memberikan himbauan agar jangan mudah terpropokasi sehingga dapat mengakibatkan perkelahian atau tawuran, karena akan dapat merugikan diri sendiri dan masyarakat banyak, ungkapnya.**

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terbaru