oleh

Alumni UNRI, Fazar Restu Febriansyah Digadang-gadang Jadi Dirut BRK Syariah, Ini Rekam Jejak

Pekanbaru, Detaksatu : Seorang Profesional Berkomitmen Tinggi pada Kepatuhan dan Manajemen Risiko-anonim

Fajar Restu Febriansyah adalah seorang individu berbakat yang telah mengukir jejaknya dalam dunia perbankan. Dikenal sebagai seorang pemimpin yang visioner dan berdedikasi tinggi, ia saat ini menjabat sebagai Direktur Kepatuhan dan Manajemen Risiko di Bank Riau Kepri Syariah.

Pria kelahiran Kampar 52 tahun silam ini menyelesaikan studi di bidang Ekonomi Studi Pembangunan dan meraih gelar Sarjana dari Universitas Riau pada tahun 1995. Bergabung di Bank Riau Kepri sejak tahun 1996.

Sosok yang bersahaja dan komunikatif ini juga telah mengikuti berbagai pelatihan bidang perbankan, hukum, kehumasan, manajemen strategis, serta manajemen risiko, dan memiliki sertifikasi manajemen risiko level 5 dari Badan Sertifikasi Manajemen Risiko (BSMR).

Menjabat sebagai Direktur Kepatuhan Bank Riau Kepri pada tanggal 15 November 2021. Beberapa posisi penting yang pernah dijabat diantaranya: Pemimpin Cabang Ranai, Pemimpin Cabang Bangkinang, Pemimpin Cabang Tanjung Pinang, Pemimpin Divisi Hukum

Keahliannya dalam ilmu keuangan Islam membantunya memahami kompleksitas perbankan syariah dengan baik.

Karir Cemerlang

Fajar Restu Febriansyah telah menghabiskan sebagian besar karirnya dalam industri perbankan. Dengan pengalaman yang luas dan pemahaman yang mendalam tentang prinsip-prinsip syariah, ia telah berperan penting dalam mengawasi dan mengelola manajemen risiko di berbagai tahap perjalanan bank.

Sebagai seorang Direktur Kepatuhan, Fajar Restu Febriansyah selalu mengutamakan kepatuhan pada prinsip-prinsip syariah dan regulasi perbankan. Integritasnya yang tak tergoyahkan menjadikannya contoh yang patut diikuti dalam menjaga etika bisnis yang tinggi.

Berdasarkan “track record” nya tersebut tak berlebihan jika Fajar Restu Febriansyah digadang-gadang sebagai kandidat potensial untuk menjadi Direktur Utama Bank Riau Kepri Syariah yang sebelumnya dijabat Andi Buchari.

Visinya yang progresif dan komitmen pada perkembangan berkelanjutan bank menjadikannya pemimpin yang patut dihormati dalam industri ini.

Dengan segala prestasinya dan komitmennya pada kepatuhan dan manajemen risiko, Fajar Restu Febriansyah terus menjadi aset berharga bagi Bank Riau Kepri Syariah. Dia adalah contoh nyata seorang pemimpin yang berdedikasi untuk mencapai keunggulan dalam perbankan syariah.

Namun semua terpulang kepada para pemegang saham melalui RUPS. Pemprov Riau selaku pemegang saham mayoritas menjadi penentu utama. Akankah Fajar Restu mampu meyakinkan para pemegang saham? Kita tunggu!

Tim

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terbaru