oleh

Babinsa Serda Santoso Hadiri Rapat Musrenbang Kelurahan Sri Meranti

Pekanbaru, Detaksatu : Babinsa Serda Santoso Kelurahan Sri Meranti Koramil 01/Rumbai Kodim 0301/PBR menghadiri Rapat Musrenbang, yang bertempat di aula Kantor Kelurahan Sri Meranti, Kecamata Rumbai, Pekanbaru, Kamis (12/01/2023).

Turut hadir Camat Rumbai Vemmi Herliza SSTP, Lurah Sri Meranti Irhamdi S.STP, Bhabinkamtibmas, dan tokoh masyarakat.

Menurut Serda Santoso mengatakan Musrenbang kali ini diharapkan bisa mengusulkan segala hal yang mau dibangun yang sifatnya mendesak, yang hasil manfaatnya bisa di rasakan oleh masyarakat.

“Kami sebagai Babinsa siap mengawal segala segala bentuk kegiatan yang sudah di rencanakan oleh kelurahan atau kegiatan yang tidak terprogram. Dan kami harapkan dalam Musrenbang ini dengan anggaran yang ada bisa dimanfaat dengan tepat dan benar.” ungkapnya.

Sementara, Danramil 01/Rumbai Mayor Kav Agusam mengungkapkan bahwa Musrenbang adalah sebuah wadah mekanisme perencanaan untuk mempertemukan usulan masyarakat dengan program pemerintah yang melibatkan masyarakat dan para pemangku kepentingan secara partisipatif mulai dari desa sampai tingkat nasional.

“Kegiatan Musrenbang ini merupakan momen yang sangat penting bagi semua masyarakat, perangkat daerah dan seluruh stakeholder, karena semua kegiatan yang akan dilaksanakan berawal dari usulan kegiatan dalam Musrenbang,” katanya.

Kita semua berharap, forum ini dapat menghasilkan kegiatan-kegiatan yang benar benar menjadi prioritas Kecamatan, bukan program kegiatan yang sekedar hanya bersifat keinginan, tutur Danramil.

Lap ; Vie

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terbaru