oleh

Panit I Binmas Polsek Pangkalan Kuras Pimpin Operasi Yustisi

 

Pelalawan, Detaksatu : Pelaksanaan kegiatan operasi yustisi dalam rangka pendisiplinan terhadap masyarakat di masa adaptasi kebiasaan baru, kembali dilakukan oleh jajaran Polsek Pangkalan Kuras Polres Pelalawan di wilayah hukumnya.

Sama seperti biasanya, pada Selasa (24/11/2020) malam, Kapolsek Pangkalan Kuras Kompol Ahmad mengerahkan personilnya sebanyak lima orang dalam operasi yustisi itu, dan menunjuk Panit I Binmas AIPTU Zulkarnain sebagai pimpinan.

Pada operasi kali ini, AIPTU Zulkarnain bersama personil lainnya menyambangi beberapa tempat untuk pemeriksaan masyarakat yang tidak menerapkan protokol Kesehatan, seperti memakai masker.

Yang meliputi, Swalayan Indomaret, Planet Swalayan dan Malaya Toserba yang berdomisili di Kelurahan Sorek satu, Kecamatan Pangkalan Kuras, Kabupaten Pelalawan, Riau.

Setelah menyambangi satu persatu tempat itu, Petugas operasi yustisi yang dipimpin AIPTU Zulkarnain tidak mendapati masyarakat yang tidak menerapkan protokol kesehatan.

Laporan: Cahyo.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terbaru